Perumahan Elit di Makassar – Saat mendengar nama perumahan seperti Citraland Tallasa City, Summarecon Mutiara Makassar, The Mutiara Lagon, Royal Spring, dan Primewood Mansion, apa yang ada dibenak pencari rumah dan para investor?
Kurang lebih sama jawabannya yaitu nama-nama perumahan elit yang ada di Makassar. Jawaban ini tidak terlepas dari lokasi perumahan yang strategis, desain rumah modern, serta fasilitas sangat lengkap.
Artikel ini tidak membahas perumahan elit di Makassar yang sudah disebutkan. Informasi berikut dapat dijadikan pembanding dengan perumahan elit tersebut.
Daftar berikut dimasukkan dalam kriteria perumahan elite yang ada di Makassar terkait dengan harga. Rumah dengan harga minimal 1 milyar.
1. Perumahan Yoyogi PIR 2 Daya

Nama perumahan ini tidak umum di kalangan pencari rumah. Ini dikarenakan metode penjualannya tidak menggunakan banyak agen properti di Makassar.
Tapi jangan salah, mulai launching tahun 2022, dari 36 unit yang dipasarkan sampai saat ini tersisa hanya 4 unit (Data Januari 2025, akan terus di update). Menariknya, unit yang dipasarkan harga 1 milyaran.
Harga 1 milyar dan laris terjual, dikarenakan lokasi yang strategis. Poin pentingnya, Cluster Yoyogi PIR 2 Daya menyediakan rumah yang sudah siap huni.
Berminat? Klik Tombol WA dibawah untuk informasi detail Cluster Yoyogi PIR 2 Daya
Baca juga: 5 Perumahan Mewah dan Elit di Makassar, Harga Mulai 600 juta
2. Cluster Rosewood Griya Prima Tonasa Daya

Bagi para investor dan pencari rumah area Daya Makassar, perumahan Griya Prima Tonasa tidak asing lagi.
Perumahan ini dibangun oleh PT. Prima Karya Manunggal (PKM) dimulai Maret 1998, sebagai salah satu perusahaan afiliasi PT Semen Tonasa.
Griya Prima Tonasa masih memiliki aset tanah dalam kompleks perumahan. Pada akhir tahun 2024, aset tanah kavling dikerjasamakan dengan developer PT. Wahana Persada Semesta.
November 2024, Cluster Rosewood Griya Prima Tonasa di launching. Dari 55 unit yang dipasarkan, saat ini sudah terjual 2 unit, booking fee 11 unit.
Masuk dalam kriteria perumahan elit di Makassar, faktor lokasi strategis dan fasilitas yang sudah jadi. Tipe 110 juga dijual dengan harga 1 milyaran.
Saat ini, Cluster Rosewood Grypton Daya masih harga promo, dengan sistem indent 18 bulan.
Masih tertarik? Dapatkan informasi lebih lengkap Cluster Rosewood Griya Prima Tonasa (silahkan klik).
Baca juga: Harga Perumahan di Makassar Mulai Ratusan Juta Sampai Miliaran. Mana Investasi Terbaik?
3. Villa Masagena 2 Toddopuli

Mencari perumahan elit yang lokasinya dalam kota Makassar? Villa Masagena 2 Toddopuli salah satu pilihan.
Pengembang Villa Masagena adalah Masagena Property Land. Memiliki projek properti lainnya di Moncongloe (tanah kavling), Bone (rumah), dan Mamuju (rumah).
Ada 1 unit tipe 110 unit dengan harga 1 milyaran. Lokasi dalam kota, hanya + 8 menit dari dan ke Mall Panakkukang.
Skema pembayaran tanpa bank, angsuran langsung ke developer. Sistem indent.
Butuh informasinya? Silahkan download product knowledge Villa Masagena 2 Toddopuli. Klik download dibawah.
Penutup
Referensi rumah elite Makassar diatas dimasukkan dalam artikel berdasarkan pertimbangan harga 1 milyaran. Ini dapat dijadikan pembanding dengan daftar perumahan elit di Makassar yang sudah terkenal.
Seperti Perumahan Citraland Tallasa City, Summareson Mutiara Makassar, The Mutiara Lagon, Royal Spring, dan berbagai cluster dan rumah mewah dan elite lainnya di Makassar.